15 February 2013
Ketika Anak-anak Menjadi Korban
Friday, February 15, 2013
No comments
~~ M. Syafi’ie
Anak-anak adalah
harapan kebaikan masa depan. Wajah kehidupan masa depan akan banyak bergantung
pada pikiran dan perilaku mereka. Tanggungjawab orang tua, pengasuh, dan para
pembimbingnya menjadi teramat besar. Al-Gazali pernah mengatakan, melatih
anak-anak termasuk urusan yang paling penting dan harus mendapat prioritas yang
lebih dari yang lainnya. Anak adalah amanat di tangan kedua orang tuanya dan kalbunya
yang masih sangat bersih merupakan permata yang sangat berharga. Jika ia
dibiasakan untuk melakukan kebaikan, niscaya...
13 February 2013
Belajar Sama Natsir Untuk Indonesia
Wednesday, February 13, 2013
No comments
~~ M. Syafi’ie
Sekian
dasawarsa kita sudah melewati kemerdekaan Indonesia. Perjalanan menuju
Indonesia yang merdeka dan berkeadilan senantiasa melewati jalan yang berkelok
dan tragis. Cita-cita luhur pendirian negara Indonesia yang merdeka,
berkeadilan dan mengantarkan rakyat sejahtera tidak kunjung terasakan.
Mulai
orde lama yang menandai pemberian wewenang rakyat kepada negara berakhir
tragis, dimana Soekarno diakhir kepemimpinannya melakukan konfrontasi terhadap
sesama pejuang kebangsaan, utamanya terhadap umat Islam dengan...
PENANGKAPAN PETANI TUKIJO MENCIDERAI HUKUM DAN KEMANUSIAAN
Wednesday, February 13, 2013
No comments
M. Syafi’ie
Penangkapan
sewenang-wenang terjadi lagi di Indonesia.
Kali ini menimpa seorang
petani berusia 46 tahun yang
tinggal di Kulon Progo. Namanya pak Tukijo.
Suaranya yang lantang menolak
proyek pasir besi di Kulon Progo mengantarkannya tertelungkup dalam
pengabnya ruang jeruji tahanan di kantor
Polda DIY.
Nasib petani Tukijo
sungguh tragis. Penangkapannya pada 1 Mei 2011 terjadi ketika dirinya sedang
bekerja bersama istrinya di ladang yang terletak di Dusun Gupit , Desa Karang
Sewu, Kecamatan Galur, Kabupaten...
10 February 2013
DIMENSI PEMENUHAN HAM DALAM PENGATURAN HUKUM PERBURUHAN DI INDONESIA
Sunday, February 10, 2013
No comments
M. Syafi’ ie, S.H
Pendahuluan
Buruh
dan kelompoknya dalam lintasan sejarah kekuasaan selalu mempunyai cerita
sendiri yang tidak pernah terputus. Perpindahan kekuasaan dari satu rezim
kepada rezim lainnya tidak menghilangkan kekhasannya sebagai satu kelompok yang
selalu melawan. Gugatan terhadap ketidakadilan selalu mereka suarakan. Jumlah
aksi mereka tidak sependek kata ‘buruh’, aksi-aksi mereka selalu membuat rekor
massa aksi yang banyak. Ratusan sampai ribuan buruh tumpah di jalanan. Buruh
sebagai satu kelas sosial mempunyai solidaritas...
Subscribe to:
Posts (Atom)